Arena Catur Raksasa di Ragunan Jadi Magnet Wisatawan
Tepat di samping Danau Ragunan, sebuah arena catur raksasa menjadi salah satu spot menarik yang wajib Anda kunjungi. Dengan papan catur berukuran besar dan bidak-bidak raksasa, tempat ini menawarkan pengalaman bermain catur yang unik sekaligus menyenangkan untuk semua kalangan.
Kebun Binatang Ragunan terus berinovasi
untuk meningkatkan daya tarik bagi para pengunjungnya. Salah satu fasilitas
terbaru yang menjadi favorit adalah arena catur raksasa yang dapat dimainkan
langsung oleh wisatawan. Arena ini menampilkan papan catur berukuran 8x8 meter,
lengkap dengan bidak-bidak besar yang menyerupai potongan catur tradisional,
seperti Raja, Menteri, Gajah, Kuda, Benteng, hingga Pion. Setiap pemain
memiliki 16 buah bidak yang dibuat dengan desain tinggi hingga setara pinggang
remaja, memberikan pengalaman bermain catur yang tidak biasa.
Selain sebagai wahana bermain, arena catur raksasa ini juga
menjadi spot foto unik yang diminati oleh pengunjung berbagai kalangan, mulai
dari keluarga, Ibu-ibu hingga anak muda. Banyak yang memanfaatkan momen ini
untuk berpose di antara bidak catur besar atau berpura-pura sedang memainkan
strategi permainan. Dengan latar pepohonan hijau yang rindang dan pemandangan
danau di sekitarnya, area ini memiliki nuansa estetik yang cocok untuk berfoto.
Tidak hanya menghibur, fasilitas ini juga dirancang untuk memberikan pengalaman edukatif, khususnya bagi anak-anak. Bermain catur di arena raksasa dapat melatih konsentrasi, strategi, dan kerjasama antar anggota keluarga maupun antar teman. Arena ini dibuka setiap hari mengikuti jadwal operasional Kebun Binatang Ragunan, sehingga pengunjung dapat menikmatinya kapan saja selama berwisata.
Inovasi ini menjadi daya tarik baru yang memperkaya ragam
pengalaman di Kebun Binatang Ragunan, menjadikannya destinasi wisata yang tidak
hanya menyuguhkan keindahan alam, tetapi juga wahana interaktif yang mengesankan.
Komentar
Posting Komentar